"Jurang Pemisah" adalah album studio dari penyanyi Chrisye yang dirilis pada tahun 1977 dengan label Pramaqua.
Album ini dibuat setelah Yockie dan Chrisye usai menggarap album Lomba Cipta Lagu Remaja Prambors Rasisonia 1977 yang melejitkan lagu ciptaan James F. Sundah "Lilin Lilin Kecil". Karena itu Jockie lalu menggamit James F Sundah sebagai kolaborator dalam menghasilkan lagu-lagu di album ini. Lagu yang ditulis James F Sundah "Jeritan Seberang" malah dijagokan sebagai hits album ini.
Menurut James F Sundah,lagu ini bercerita tentang gundah gulana para putera negeri pertiwi yang terpaksa harus bermukim selamanya di Belanda dan tidak memiliki kesempatan untuk mengunjungi tanah leluhur mereka di Maluku,akibat pergolakan politik dari RMS
Sebagian besar lagu-lagu yang terdapat di album ini merupakan karya Jockie Surjoprajogo yang kemudian diimbuh lirik oleh James F Sundah,almarhum Temmy Lesanpura (bagian kreatif radio Prambors) dan Theodore KS (wartawan majalah Top Jakarta).
Jockie sendiri memainkan seluruh jenis keyboards,gitar dan drums,Chrisye memainkan bass serta didukung Ian Antono (gitar) dan Teddy Sujaya (drum) pada lagu "Mesin Kota" dan "Dia".
Daftar Lagu
- "Jeritan Seberang"
- "Jurang Pemisah"
- "Sirna"
- "Mesin Kota"
- "Dendam"
- "Gerutu Menggerutu"
- "Harapan"
- "Dia"
Referensi
This entry was posted
on Selasa, 15 Maret 2011
at 08.54
and is filed under
puspa indah
. You can follow any responses to this entry through the
comments feed
.